Keunikan tersendiri ada pada setiap pekerjaan di perusahaan. Tidak ada yang lebih utama dari yang lainnya, masing-masing divisi memiliki peran dan tugas yang berbeda-beda tetapi memiliki tujuan yang sama yaitu untuk mencapai visi & misi perusahaan yang telah ditetapkan oleh para pendirinya. Seperti halnya HRD, seorang HRD mengemban tugas khusus serta memiliki bagian dan peran khusus dalam mengoperasikan proses jalannya sebuah pekerjaan diperusahaan. HRD sebagai jembatan antara perusahaan dan karyawan, sehingga karyawan dapat mencerna dan menjalankan tugas dan perannya untuk mencapai visi & misi perusahaan.
Kiat Menjadi Manajer HRD Yang Berhasil
Seorang HRD tidak harus memiliki latar belakang psikologi & hukum. Namun banyak perusahaan mengkualifikasikan hal tersebut. Mudah bergaul, luwes, dan memiliki bakat humanisme adalah sesuatu yang dibutuhkan oleh manajer HRD yang berhasil. Dalam tulisan ini kami akan mengulas kiat menjadi manajer HRD yang berhasil yang bisa anda aplikasikan dalam pekerjaan anda sebagai HRD.
Pendengar Yang Baik
Banyak orang yang mengira dan berpikir bahwa seorang manajer HRD harus banyak bicara, itu 100% tidak tepat. Manajer HRD haruslah bisa menjadi pendengar yang baik bagi karyawannya. Karena dengan hal ini anda dapat mengetahuin permasalahan yang terjadi di lingkungan kerja anda dan mencari solusi untuk menyelesaikan permasalahan tersebut. Hal ini akan berdampak positif bagi karyawan yang mereka akan merasa lebih dihargai karean mereka didengar.
Baca Juga:
- 7 Cara Optimalisasi Biaya Operasional Bisnis Retail
- Teknik Penjualan Yang Efektif Untuk UKM
- Jangan Katakan 9 Hal Ini Saat Negosiasi Gaji
Menjembatani Perusahaan & Karyawan
Sebagai jembatan yang mampu menghubungkan antara perusahaan dan karyawan adalah hal yang sangat penting untuk seorang manajer HRD. Agar perusahaan dapat berjalan sesuai dan lancar, maka seorang karyawan harus bisa bekerja dengan efektif sejalan dengan visi & misi perusahaan. Salah satu tugas utama manajer HRD adalah menyampaikan hal-hal penting yang menjadi tujuan perusahaa. Dan memastikan semua karyawan memahami segala peraturan yang sudah ditetapkan oleh perusahaan.
Dapat Membaca Bahasa Tubuh
Tidak semua karyawan dan staf yang anda pimpin dapat terlihat sikap dan pikirannya hanya dari kata-kata. Ada beberapa karyawan yang sulit mengungkapkan dengan kata-kata setiap permasalahaan yang mereka hadapi. Sebagai seorang manajer HRD anda dituntut harus bisa membaca bahasa tubuh untuk menganalisa apa yang terjadi pada karyawan tersebut. Menganalisa bagaimana para karyawan berinteraksi satu sama lainnya, apakah ada jarak yang mereka hadapi, atau tanda-tanda lain yang mungkin mereka tidak bisa komunikasikan. Dengan dapat membaca bahasa tubuh dapat membantu anda memecahkan permasalahaan yang terjadi.
Berlaku Adil
Sebagai perwakilan perusahaan, manajer HRD harus bisa berlaku adil dalam perihal memberikan penghargaan dan hukuman. Jika seorang karyawan itu layak mendapatkan penghargaan (reward), maka manajer HRD harus memberikannya dengan cara yang layak dan baik. Disisi lain jika seorang karyawan harus diberikan hukuman, seorang manajer HRD harus memberikan hukuman (punishment) yang sesuai dan benar, serta harus bisa memberikan nasihat yang baik. Agar tercipta budaya kerja yang positif dan berkesinambungan antara perusahaan dan karyawan.
Mampu Berkomunikasi Dengan Baik
Manajer HRD haruslah bisa membangun komunikasi yang baik dengan semua lini di perusahaan tempat anda bekerja. Sebagai landasan umum sebagai alat membangun komunikasi yang baik dan memotivasi para karyawan yang anda pimpin. Selain itu anda harus bisa menghidupkan suasana yang kondusif dan menarik bagi karyawan. Karena dengan kemampuan komunikasi yang baik anda akan bisa meningkatkan kinerja karyawan anda. Dan bisa memotivasi mereka untuk meraih target yang telah ditetapkan.
Gunakan Software HR Terbaik
Selain komponen diatas, penggunaan software HR terbaik akan membantu anda menuju keberhasilan dikantor. Dengan fitur yang lengkap APS HRD System akan mempermudah anda dalam membuat laporan kehadiran para karyawan, menghitung gaji, PPh21, dan yang lainnya. Gunakan secara gratis sekarang.