Setiap karyawan pasti memiliki tujuan masing-masing ketika bergabung dengan sebuah perusahaan, termasuk tujuan pada jenjang karir yang diinginkan. Biasanya salah satu yang membuat perusahaan menjadi diminati oleh banyak calon kaywan untuk bergabung, pasti karena jenjang karir yang baik. Maka dari itu, pastikan perusahaan anda mampu memberikan jenjang karir yang bagi bagi karyawan.
Sebuah jenjang karir yang baik bukan saja dilihat dari penambahan nilai gaji saja, karyawan juga ingin mendapat hal lain seperti peningkatan keahlian dan kualitas diri menjadi lebih profesional. Divisi HR seharusnya telah memahami hal tersebut, maka dari itu ada baiknya anda melakukan cara ini agar dapat membantu dalam perencanaan karir karyawan di perusahaan.
Tanyakan pada karayawan tentang karir yang diinginkannya
Sebelumnya buat dan susunlah pertanyaan yang ingin anda ajukan terkait perencanaan karir karyawan. Tanyakan pada mereka tentang apa saja hal yang mampu mengembangkan diri mereka. Apa jenjang karir yang anda inginkan dalam perusahaan ini ? Tanya juga apakah jenjang karir yang diberikan oleh perusahaan saat ini sudah sesuai dengan keinginan karyawan ? Apakah jenjang karir yang sekarang mampu membuat karyawan berkembang lebih baik ?
Apabila karir yang selama ini didapat kurang sesuai bagi karyawan, maka tanyakanlah kepada karyawan tersebut apa yang sebaiknya dilakukan perusahaan agar jenjang karir yang diberikan sesuai.
Bagaimana cara perusahaan, untuk mendukung karyawanya ?
Untuk dapat menghujudkan jenjang karir yang sesuai tersebut, maka anda tanyakan juga apa yang harus dilakukan perusahaan. Pertanyaan ini lebih mengarah untuk hal-hal yang berbau teknis, ini dapat memberikan anda gambaran yang lebih jelas kedapannya. Apa hal-hal teknis yang dapat dijalankan perusahaan untuk menghujudkan karir yang baik bagi karyawan ? Ini merupakan kewajiban perusahaan dalam memberikan fasilitas untuk mengembangkan perusahaan, baik dari sisi sumber daya kantor, pelatihan, dukungan oprasional maupun dukungan psikologis bagi karyawan.
Baca juga: Inilah Cara Menjaga Agar Karyawan Terbaik Tidak Resign
Adakah pencapaian yang ingin diraih oleh karyawan ?
Saat seseorang bergabung menjadi bagian dalam perusahaan, pastinya mereka memiliki sebuah target ataupun pencapaian yang ingin di raih. Pencapaian atau target ini dapat berupa tentang perusahaan maupun hanya keinginan untuk kepentingan pribadi. Tanyakan pada karyawan, apakah pencapaian yang ingin diraih selama ini dapat menjadi motivasi dirinya untuk bekerja dengan baik di perusahaan ? Apakah jika pencapaian yang ingin direalisasikan karyawan berhasil, maka dapat berdampak baik pula untuk perusahaan ?
Anda bisa mengajak karyawan untuk membuat sebuah target atau pencapain yang ingin diraih dalam kurun waktu lima tahuh, tiga tahun atau 3 tahun kedepan. Anda juga dapat mengajak karyawan membuat target dengan waktu yang lebih pendek lagi seperti 4 bulan kedepan ataupun 6 bulan kedepan.
Lakukan Meeting Secara Langsung dengan Karyawan
Dari pada pertanyaan tersebut harus ditulis dalam sebuah kertas yang berisikan banyak pertanyaan tertulis, lebih baik anda memberikan pertanyaan tersebut secara langsung. Dengan membuat sebuah meetng secara personal untuk memberikan pertanyaan-pertanyaan diatas, maka anda dapat lebih memahami dari keinginan karyawan. Anda juga harus terbuka dan tidak kaku, sehingga karyawan dapat memberikan informasi bagaimana nilai perusahaan dari sudut pandang karyawan. Meeting secara personal juga dapat membuat karyawan lebih berani jujur dari masalah yang selama ini dialaminya.
Baca juga: Tingkatkan Keterlibatan Karyawan Dengan Aktivitas Dan Permainan Menyenangkan ini
Merealisasikan Rencana Tersebut
Saat ini anda telah memahami apa saja karir yang sebenarnya diinginkan karyawan, yang juga dapat bermanfaat bagi perusahaan. Maka setelah ini, langkah yang paling penting harus dilakukan perusahaan adalah merealisasikannya. Agar karyawan bisa mendapatkan jenjang karir yang diinginkanya tersebut, maka karyawapun harus selalu meningkatkan kemampuannya. Sebaiknya anda jangan membiarkan karyawan berjuang sendirian dalam meningkatkan kamampuannya. Anda sebagai HR dapat ikut membantu dengan memberikan training yang tepat bagi karyawan tersebut. Anda tidak harus mengadakan training di luar ataupun mengudang orang luar, Cukup mengadakan dalam ruang kantor dan jasa para senior di perusahaan untuk mentrainning mereka. Hal ini juga terbukti efektif dan cukum menghemat pengeluaran kantor.
Baca juga : Ini Penyebab Pengeluaran Divisi HR Membengkak
Ketika perencanaan karir yang dibuat perusahaan untuk karyawa telah sesuai, maka ini bukan saja menguntungkan karyawan, namun perusahaan juga akan merasakan manfaatnya. Maka dari itu, sebaiknya perusahaan dan karyawan harus dapakt berkolaborasi untuk memberikan nilai terbaik dalam bekerja. Sebagai HR, anda juga diharuskan untuk merekam segala riwayat kerja karyawan untuk menjadi acuan dalam perencanaan karir yang tepat.