- Akuntansi

Sebelum Menggunakan ERP Pertimbangkan Beberapa Hal Ini

Pertimbangan Implementasi ERP

Saat menyusun budget menggunakan sistem ERP harus dilakukan dengan pertimbangan  yang matang. Anda harus memahami sistem ERP yang akan digunakan. Berikut ini beberapa hal yang menjadi pertimbangan dalam penggunaan sistem ERP.

Cloud atau On-Premise

Murah atau mahalnya sistem ERP yang dibeli tergantung pada model implementasi ERP tersebut, yakni sistem on-premise atau cloud. Keduanya memiliki kelebihan dan kekurangannya , tetapi memiliki perbedaan harga yang signifikan.

Cloud sistem menawarkan harga yang lebih murah dibandingkan ERP on-premise. Hal ini dikarenakan implementasi ERP on-premise harus membangun infrastruktur server yang harganya cukup mahal.

Lisensi

Setiap developer memiliki kebijakan seputar licensi yang ditawarkan. Pada umumnya yang tersedia dipasaran ada 2 yaitu beli putus (one time license) dan berlangganan (subcription). Harganya juga dipengaruhi dari tipe lisensi yang dipilih.

Baca Juga:

Jumlah Pengguna

Perhatikan jumlah staf diperusahaan anda. Semakin banyak jumlah penggunan ERP, maka semakin besar biaya yang harus digelontorkan.

Kebutuhan (Requirement)

Sistem ERP harus dapat mengikuti kebutuhan perusahaan anda dan menjadikan perusahaan bekerja lebih efisien. Perhatikan fitur-fitur yang ditawarkan  dari sistem ERP. Pastikan fitur-fitur tersebut benar-benar berguna untuk perusahaan anda.

Integrasi Dengan Perangkat Lain

Merupakan hal yang umum jika software ERP akan membutuhkan perangkat lainnya. Seperti, mesin barcode yang diitegrasikan ke sistem inventory, atau mesin POS.

Skalabilitas

Pastikan ERP yang digunakan dapat mengikuti perkembangan bisnis anda. Pertimbangkan apakan sistem tersebut nantinya akan mendukung metode lini distribusi atau ecommerce?

Dengan mempertimbangkan hal-hal diatas akan memudahkan anda dalam memilih sistem ERP yang cocok dengan bisnis anda.

Bis Accounting System - Software Akuntansi terbaik di indonesia

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.